Tema dan Logo Hari Sumpah Pemuda Ke-88 Tahun 2016 - Pada tanggal 28 Oktober 2016 ini kita bangsa Indonesia kembali akan memperingati hari yang sangat bersejarah dalam perjuangan bangsa Indonesia yakni Hari Sumpah Pemuda. Peringatan Hari Sumpah Pemuda mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah perjuangan seluruh elemen pemuda Indonesia yang telah menebar semangat menjaga jiwa patriotisme dan berhasil menyatukan visi kebangsaan, yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2016 merupakan peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-88. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 Tahun 2016 akan diselenggarakan secara nasional di tingkat Pusat, Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan dan Perwakilan RI di luar negeri. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 wajib diselenggarakan oleh lembaga pemerintah dan non pemerintah, organisasi kepemudaan, LSM, lembaga pendidikan dengan berpedoman pada buku Pedoman Pelaksanaan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 Tahun 2016 yang dikeluarkan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Tema dan Logo Hari Sumpah Pemuda Ke-88 Tahun 2016
Tema dan Sub Tema
Rancangan Tema dan Sub tema Hari Sumpah Pemuda ke 88 Tahun 2016
Tema : Pemuda Indonesia Menatap Dunia
Sub Tema :
- Melalui semangat Pemuda adalah implementasi nilai-nilai Sumpah Pemuda dan Undang-Undang Kepemudaan.
- Pemuda juga menginspirasi semangat sumpah pemuda, memperkuat karakter pemuda Indonesia yang mampu menjaga Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Membangkitkan Indonesia dalam memantapkan generasi muda yang memiliki kualitas integritas yang tinggi.
- Dengan menatap menumbuhkembangkan Pribadi berkarakter, berkapasitas, keahlian dan intelektual yang cukup mumpuni.
- Membangun Dunia karakter kepemimpinan pemuda yang peduli dan profesional.
- Mendorong pemuda sebagai pelopor semangat kebangsaan dalam kebhinnekaan.
- Memacu pemuda sebagai pemersatu Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Sukseskan HSP ke-88 tahun 2016 sebagai tahun kebangkitan ekonomi pemuda.
- Melalui semangat sumpah pemuda kita perkokoh persatuan bangsa untuk mensukseskan pembangunan pemuda yang berkelanjutan.
- Melalui sumpah pemuda kita wujudkan pemuda yang maju, mandiri dan profesional.
- Tingkatkan solidaritas, integritas dan profesionalitas pemuda menuju bangsa yang sejahtera dan negara yang bermartabat.
Logo Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-88 tahun 2016
Logo Hari Sumpah Pemuda ke-88 tahun 2016 seperti termuat di atas.
Makna Logo :
- Keseluruhan Logo Sumpah Pemuda 88 merupakan Logotype angka 88 yang memiliki bentuk simple namun menunjukan sesuatu yang modern dan sebuah inovatif bahwa Pemuda Indonesia mempunyai tantangan bangsa Indonesia saat ini dan akan datang.
- Angka 88 yang terlihat meliuk fleksibel dan saling mengait menunjukan semangat kebangsaan yang terus tertanam untuk selalu bersatu dan menjadi generasi tangguh yang mampu beradaptasi dan mengikuti perkembangan zaman serta memiliki daya saing.
- Tulisan Sumpah Pemuda 1928-2016 melambangkan tahun dimana Sumpah Pemuda dicetuskan hingga saat ini.
- Warna dasar merah dan tulisan 88 putih melambangkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Dikutip dari Buku Pedoman Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 Tahun 2016. Untuk mengunduh, link tautan dapat dilihat di sini.