Rekrutmen Calon Anggota BAP S/M KEPRI Periode 2018-2022 - Sehubungan dengan berakhirnya masa jabatan anggota Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah (BAP-S/M) Kepulauan Riau (KEPRI) periode 2018-2022, Panitia Seleksi BAP-S/M KEPRI akan melaksanakan rekrutmen calon anggota BAP-S/M KEPRI periode 2018-2022. Informasi ini disampaikan Panitia Seleksi BAP-S/M KEPRI dalam Pengumuman Seleksi Calon Anggota Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah Kepulauan Riau Periode 2018-2022 Nomor : 001/BAP-SM/TS/XI/2017 tertanggal 22 November 2017.
Ketentuan umum calon peserta :
- Profesional dan memiliki keahlian dalam bidang Evaluasi Pendidikan, Psikometri, Kurikulum, Manajemen Pendidikan, dan Keahlian dalam bidang pendidikan lainnya.
- Berasal dari unsur: a) Guru; b) Dosen; c) Pengawas sekolah/madrasah; d) Widyaiswara pendidikan; e) Pengurus organisasi profesi kemasyarakatan yang bergerak di bidang pendidikan; dan f) Pemerhati, pelaku, dan penggiat pendidikan.
- Warga Negara Indonesia (WNI);
- Berusia 35 - 65 tahun;
- Berpendidikan minimal sarjana (S1) atau sederajat;
- Sehat jasmani dan rohani (dilampiri Surat Keterangan dari Dokter);
- Berkelakuan baik (dilampiri dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian);
- Tidak sedang menduduki jabatan struktural di pemerintahan;
- Tidak menjadi pengurus partai politik;
- Memiliki wawasan, pengalaman, dan komitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan;
- Mendapatkan izin tertulis dari atasan langsung, bagi yang terikat hubungan kerja;
- Membuat daftar riwayat hidup; dan
- Membuat makalah tentang penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan.
- Formulir pendaftaran,
- Daftar riwayat hidup sesuai format yang disediakan,
- Fotocopy ijazah pendidikan terakhir (dengan menunjukan aslinya pada saat pendaftaran),
- Surat pernyataan komitmen meningkatkan mutu pendidikan bermaterai Rp. 6.000,-
- Surat rekomendasi dari atasan tempat bertugas (khusus bagi yang terikat kerja),
- Surat pernyataan bukan pengurus partai politik bermaterai Rp. 6.000,-
- Surat keterangan sehat dari dokter,
- Surat keterangan berkelakuan baik dari kepolisian (SKCK),
- Makalah tentang penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan (maksimal 4 halaman HVS A4),
- Pas foto berwarna 4x6 cm sebanyak 2 lembar.
Link unduhan :
File 1 : Pengumuman Seleksi Calon Anggota BAP-S/M KEPRI 2018-2022
File 2 : Pengumuman Pendaftaran BAP-SM
Informasi resmi Pengumuman Seleksi Calon Anggota BAP-S/M KEPRI Periode 2018-2022 dapat dilihat pada laman website http://disdik.kepriprov.go.id. Kunjungi di tautan ini.
Update :
Hasil Seleksi Administrasi Calon Anggota BAP-S/M Provinsi Kepulauan Riau, cek info di sini, unduh pengumuman di sini.
Hasil Seleksi Tahap Akhir BAP-S/M Provinsi Kepulauan Riau, cek info di sini, unduh pengumuman di sini.